Gelar Wayang Golek Bareng Warga Bandung, Subchan Daragana : USA Harus Berperan Aktif Melestarikan Budaya Sunda

Gelar Wayang Golek Bareng Warga Bandung, Subchan Daragana : USA Harus Berperan Aktif Melestarikan Budaya Sunda

sekitarBANDUNGcom –  Dalam upaya melestarikan budaya kesundaan, Pagelaran Wayang Golek berhasil digelar di Rumah Kita Holis 147 Kota Bandung. ( 19/8/2023)

Saat pagelaran tersebut, ratusan warga yang mayotitas adalah masyarakat Bandung Kulon ikut menikmati alur cerita pewayangan yang dimainkan oleh Dalang Kondang, Dandan Dede Amung Sunarya.

Sebagai shohibul hajat, Subchan Daragana mengatakan jika pagelaran wayang golek tersebut sebagai upaya dirinya melestarikan budaya kesundaan. Terlebih dirinya merasa sebagai orang asli sunda.

” Sebagai USA ( Urang Sunda Asli ) kan harus terlibat melestarikan budaya sendiri gitu. Dalam hal ini ya kebudayaan sunda. Mudah-mudahan jadi bagian kecil saya berupaya melestarikan budaya sendiri ” terang Subchan Daragana.

Selain itu, Subchan daragana atau yang sering dikenal Mang Gana menyebut jika keberadaan Rumah Kita Holis 147 memang sengaja dibuat untuk digunakan aktifitas pemberdayaan masyarakat termasuk melestrasikan budaya sunda.

” Ya jadi ini untuk wargi Bandung atau Cimahi juga, Silahkan kalau mau menggunakan Rumah Kita Holis 147. Saya dan rekan-rekan disini tentu sangat terbuka. Yu manfaatkan untuk kegiatan apapun yang positif. Mahasiswa boleh, Ibu-ibu PKK juga boleh, atau buat rapat komunitas mancing juga boleh ” terang Gana.

Sebagai penutup, Gana juga tidak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepada rekan-rekan yang telah membantu menyelenggarakan pagelaran wayang tersebut dan ucapan yang sama kepada warga yang antusias menghadiri.

Redaktur : AIL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *