sekitarBANDUNGcom – Awal diresmikannya ditahun 2017, Teras Cihampelas menjadi salah satu ikon Kota Bandung. Telebih, konsep Skywalk yang diperuntukan pejalan kaki dan pedagang menjadi hal baru di Indonesia.
Gagasan Teras Cihampelas sendiri muncul di masa kepemimpinan walikota Ridwan Kamil. Pada saat itu, kehadiran Teras Cihampelas diharapkan dapat memberdayakan PKL di Cihampelas yang menjamur di trotoar jalan.
PKL di Cihampelas nantinya akan di relokasi ke Teras Cihampelas, Jalan di atas langit dengan panjang 450 meter.
Selain itu, keberadaan skywalk ini setidaknya dapat mengurangi tingkat kemacetan di kawan perbelanjaan Cihampelas.
Dalam penelusuran kami, ditahun awal aktifasinya, Teras Cihampelas menyedot banyak perhatian, antusias PKL pun terbilang positif. Banyaknya pengunjung membuat PKL di sana mendapatkan kenaikan omset.
Adapun, PKL di teras Cihampelas tercatat sebagai umkm binaan Dinas Umkm Kota Bandung.
Namun seiring berjalannya waktu, Teras Cihampelas mulai sepi dan PKL disana satu persatu tutup.
Kiki, salah seorang pengurus Teras Cihampelas menyebutkan, dari 192 PKL yang tercatat dan aktif berjualan, sekarang hanya tersisa seperempat nya saja atau 50 PKL.
” Yang jualan masih ada, cuman yang datang ke atas ( Teras Cihampelas ) makin sepi pak. apalagi pas ada Covid19, PKL banyak yang berguguran ” ungkap kiki kepada sekitarbandungcom. ( 12/3/2023 )
Persoalan tak berhenti disitu saja, pengunjung yang sepi membuat banyak PKL lebih memilih kembali berjualan di trotoar jalan ( bawah Teras Cihampelas ).
Hal tersebut, menjadi anomali dari tujuan pendirian Teras Cihampelas untuk merelokasi dan pemberdayaan PKL di sepanjang jalan Cihampelas.
Kemacetan disepanjang Jalan Cihampelas pun kembali tak terhindarkan.
ibd
Terima kasih kepada Admin yg mendengar JERITAN. RAKYAT karena dari tahun 2018 kepengurusan TERAS MELAYANGKAN SURAT PENGADUAN KE POL PP KOTA. tapi sampai sekarang blm ada. Penindakan… Makanya. Kami INGIN HARAPAN PEMERINTAH MERAMAIKAN KEMBALI DANA. PEMERINTAH SEBESAR 49 MILYAR. AGAR TIDAK. MUBAZIR….