sekitarBandungcom – Pertandingan Persib Bandung kontra Madura United yang digelar pada hari Jum’at 20 Januari 2023 di Kandang Madura United berbuah manis bagi Persib.
Hanya dengan satu gol yang dicetak David Da Silva, Persib unggul hingga babak terakhir dengan kemenangan yang sempurna. Kini Persib duduki klasemen ketiga setelah sebelumnya berada di posisi kelima.
Sebuah angin segar bagi klub yang dinahkodai oleh Luis Milla ini untuk sampai di puncak klasemen liga 1.
Sorak pendukung Persib bergema dimana mana, pasalnya 2 pertandingan berturut turut persib selalu unggul dengan skor 1-0.
Redaktur : Wildan Damang